Cara Membedakan Busi NGK Asli dan Palsu
- 04/12/2020
10,767 views
Busi memiliki peranan penting untuk memaksimalkan pembakaran pada mesin. Jika busi sudah usang atau rusak, mesin motor dipastikan sudah tidak bisa dihidupkan lagi karena sistem pengapian yang tidak berjalan secara sempurna. Perlu mengganti busi secara rutin agar motor Anda selalu dalam keadaan prima.
Namun, hati-hati dalam memilih busi. Pemakaian busi palsu dapat merusak mesin kendaraan Anda. Tidak mau kan, motor kesayangan Anda tidak dapat digunakan lagi karena pemakaian busi yang tidak ori? Jadi, sangat disarankan untuk membeli busi yang terjamin keasliannya. Banyak brand busi terkenal yang diimitasi alias dibuat palsunya, termasuk busi NGK.
Semua produk yang dijual di Webike Indonesia adalah 100% asli dan dikirim langsung dari produsen. Di luar sana, banyak beredar busi NGK palsu. Lantas, bagaimana cara membedakan busi NGK asli dengan yang palsu? Webike punya tipsnya!
Beli Produk NGK Selengkapnya di sini
Perhatikan nama brand
Busi asli memiliki nama brand NGK yang terletak tepat di tengah. Kalau busi NGK palsu, nama brand terlihat tidak proporsional dan nampak lebih condong ke atas atau ke bawah. Selain itu, cek pula apakah brand yang tertulis memang benar NGK. Hati-hati banyak busi yang serta-merta memakai kode busi NGK, namun menuliskannya dengan brand lain seperti yang terlihat di gambar.
Cek 4 angka produksi di permukaan mur dan periksa kualitas coatingnya
Busi NGK asli memiliki 4 angka yang ditempatkan di permukaan murnya. Penulisan angka pada busi NGK asli dicontohkan pada gambar kiri, sedangkan gambar tengah dan kanan adalah contoh pada busi NGK palsu. Periksa juga coating businya. Coating busi NGK asli tentunya terlihat mewah seperti yang terlihat di gambar ini. Sedangkan, busi NGK palsu memiliki coating yang pucat dan terlihat murahan.
- Perbandingan coating busi NGK asli dengan yang palsu
- Perbandingan kualitas busi NGK asli dengan yang palsu
Cek penempatan gasket dan kualitas elektroda serta ulirnya
Gasket pada busi NGK asli dipasangkan dengan baik dan aman, sedangkan gasket pada busi NGK palsu mudah lepas. Ulir pada busi NGK asli memiliki garis yang rapi, namun ulir pada busi NGK palsu terlihat tidak merata dan usang. Periksa juga bentuk elektrodanya, lihat contoh bentuk elektroda asli dan palsu di bawah ini.
Perbandingan elektroda busi NGK asli dengan yang palsu. Gambar kiri: Elektroda busi NGK asli. Gambar kanan: Elektroda busi NGK palsu
Berikut ini kami lampirkan gambar busi NGK asli yang dijual di Webike.
Video Perbandingan Busi NGK Asli dengan Busi NGK Palsu
Sekian uraian kami mengenai cara membedakan busi NGK asli dengan yang palsu. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda yang ingin mengenali dan membedakan mana busi NGK asli dan busi NGK palsu. Jangan sampai salah beli, ya! Beli busi dan produk NGK lainnya hanya di Webike Indonesia, dijamin ori.
Rekomendasi 10 Busi NGK Terbaik 2020
Cek Produk NGK Selengkapnya di sini
Referensi [ NGK ]