3 Sparepart dan Aksesoris Wajib Kawasaki Z900RS. Modifikasi ringan, tapi penting!
- 25/10/2019
986 views
Sedikitnya dalam kurun waktu 2018-2019, kepopuleran motor retro klasik semakin meningkat saja. Terbukti dengan tingginya antusiasme penikmat motor akan motor retro klasik yang mengalami peningkatan cukup signifikasn dalam segi penjualan. Dan inilah yang membuat berbagai pabrikan dunia berlomba-lomba menghadirkan varian terbaru jenis retro klasik agar tetap terdepan dalam memenuhi harapan pasar saat ini, termasuk Kawasaki.
Perusahaan asal Jepang ini merilis motor retro penerus Kawasaki Z1(900 Super Four) yang diberi nama Kawasaki Z900RS. Dipersenjatai dengan mesin 4 silinder 900cc, Kawasaki Z900RS menggabungkan gaya retro klasik dengan sentuhan modern melawan Honda CB1000RR ataupun Yamaha SCR950.
Selain itu, Kawasaki juga menyediakan varian Kawasaki Z900RS Cafe Racer yang terlihat sangat retro dengan gaya motor balap era 60an yang memukau. Mesin yang dipakainya juga bertenaga, karena mengadopsi mesin milik Kawasaki Z900.
Tersedia dua varian, yaitu Kawasaki Z900RS tipe Standart yang dibalut warna candytone orange/brown dan varian Kawasaki Z900RS Cafe dengan warna vintage lime green.
Perbedaaan keduanya tidak hanya soal warna, karena untuk Z900RS Cafe telah dilengkapi fairing headlamp minimalis yang membuatnya terlihat mirip motor balap Cafe Racer. Selain itu, jok belakang Z900RS Cafe memiliki desain lebih tebal. Secara keseluruhan keduanya terlihat sangat menggoda dan sangat pas untuk menjadi pilihan tambatan hatimu berikutnya.
Warna Baru Z900RS dan Z900RS CAFE untuk Tahun 2020
Apalagi jika kamu menambahkan beberapa sparepart dan aksesoris tambahan yang dapat kamu andalkan untuk meningkatkan tampilan Kawasaki Z900RS mu menjadi lebih bergaya dan menarik seperti penambahan cowl di atas!
Knalpot Full System Hand Bent Straight Cyclone Duplex Shooter Yoshimura untuk Kawasaki Z900RS dan Z900RS Cafe
Jika sebelumnya Webike telah membahas sparepart modifikasi Kawasaki Z900RS dan Z900RS Cafe dengan knalpot full system istimewa hand bent model straight cyclone “T-SPEC” dari Yoshimura, maka kali ini Webike Indonesia akan memberikan rekomendasi 3 sparepart & aksesoris Kawasaki Z900RS dan Z900RS Cafe terlaris di dunia versi Webike.
1. Windshield Original Kawasaki Z900RS (Mulai dari Rp. 1,565,703,- nett)
2. Pelindung Body Motor Original Kawasaki Z900RS (Mulai dari Rp. 812,172,- nett)
3. Spakbor Original Kawasaki Z900RS dan Aksesoris (Mulai dari Rp. 658,734,- nett)
Ingin sparepart dan aksesoris modifikasi dan OEM Kawasaki Z900RS lainnya? Dapatkan sparepart Kawasaki Z900RS lainnya di sini.
Atau kunjungi tautan berikut ini untuk mendapatkan sparepart dan aksesoris Kawasaki lainnya berdasarkan tipe motormu berikut ini di sini.