Motor Legendaris Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

  • 29/11/2019
  •  1,223 views

Kawasaki Rideology ZXR-4 Racer

Apakah Anda sudah tahu mengenai laman Facebook “Kawasaki – RIDEOLOGY”? Ini adalah laman yang mendeskripsikan tradisi, filosofi, dan semangat Kawasaki. Laman ini juga menampilkan motor langka dan teknologi terbaru Kawasaki dengan teks yang tersedia dalam dwibahasa, Inggris dan Jepang.

[Berita Terkait]
Kawasaki Menjadi Pabrikan Jepang Pertama yang Menggunakan Bosch Advanced Rider Assistance System

Motor kejuaraan All Japan TT-F3 1990

Di laman Facebook “Kawasaki – RIDEOLOGY”, Kawasaki bernostalgia dengan mem-posting salah satu motor legendarisnya yang menarik untuk dibahas.

Nama motornya adalah ZXR-4 Racer. Motor ini mengusung mesin 398cc 4-silinder segaris dengan sasis aluminium twin-spar. Mesinnya berbasis Kawasaki ZXR400R. Pada tahun 1990, Ryuji Tsuruta (founder dan CEO Trick Star) dari Team Green berhasil memenangkan All Japan Road Race Championship dan merebut titel juara kelas TT-F3 dengan ZXR-4 Racer.

TT-F3 adalah balapan motor kelas 250 cc 2-tak dan 400 cc 4-tak yang diselenggarakan dari tahun 1984 hingga 1991. Ini adalah kelas balapan yang sangat terkenal di Jepang sampai-sampai berkontribusi terhadap tren “racer-replica boom” di era 80-an, era yang menghasilkan banyak rider dan tuner bertalenta serta model motor street berperforma tinggi seperti ZXR series.

Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Kawasaki ZXR400 1990 Model Eropa

Kawasaki ZXR400 1990 Model Eropa

[Berita Terkait]
Spesifikasi dan Test Ride Z250 2019: Motor Desain Baru dengan Gaya Khas Sugomi Kawasaki

Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Kawasaki ZXR-4 Racer 1990 Team Green

Kawasaki ZXR-4 1990 Tampak Samping

Panel Meter Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Roda Depan Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Swingarm dan Knalpot Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Tail Kawasaki ZXR-4 Racer 1990

Sumber [ Kawasaki Rideology ]

[Berita Terkait]
Spesifikasi dan Test Ride Z900 2019, Motor Tangguh dan Lincah dengan Gaya Sugomi Khas Z Series

Related post

Hot news

  1. EWC Teken Kontrak dengan Supplier Bahan Bakar Balap Berkualitas Tinggi
  2. Wojcik Racing Team 24 Heures Motos
  3. Sang Juara, Linfoot, Terpaksa Absen dari Laga Pembuka EWC
  4. Juara Bertahan Yoshimura SERT Motul Tercepat di Latihan Tertutup EWC

New Products

Return Top