Modifikasi ZX-4RR Performa Mantap Japan Custom Culture
- 29/01/2024
695 views
Inilah Kawasaki ZX-4RR hasil modifikasi oleh user komunitas Webike bernama Hide. Stang bawaan telah berganti ke stang jepit Active. Badan rider menjadi lebih condong ke depan sehingga posisi ridingnya terasa lebih sporty.
Handlenya memakai set handle pilot Zeta yang bisa ditekuk sehingga bisa mengurangi kerusakan saat motor terjatuh dan lubang ventilasi besar di ujungnya dirancang untuk melepas tekanan udara bahkan saat motor dipacu pada kecepatan tinggi. Selain itu, pengoperasian handle pendeknya terasa sangat pas.
Soal windshieldnya, ZX-4RR ini dipakaikan windshield racing Moto Tron. Windshieldnya transparan dan tidak mengganggu pandangan walau posisi rider rendah.
Plat depan tangki A-Tech dipasang untuk mencegah tangki tergores oleh bagian dagu helm saat riding dalam posisi tubuh condong ke depan. Plat tersebut juga mempercantik tampilan motor.
Fender eliminator kit dari Active berdesain klasik membuat area belakang tampak lebih rapi. Pemasangannya PNP, tidak perlu mengubah apa pun di body motor dan lampu sein bawaannya juga tetap bisa dipasang.
Mesinnya dilindungi oleh frame slider Babyface yang direkomendasikan untuk ZX-4RR karena motor ini tidak dilengkapi dengan slider bawaan. Cover radiatornya memakai produk dari Etching Factory dengan pola jaring halus di bagian tengah agar dan jaring lebih besar di kedua sisi agar terlindung dari bebatuan dan menyuguhkan perlindungan dan pendinginan yang efisien.
Di area kaki-kaki, terdapat rearset ringan Gale Speed. Kekokohan tingkat tingginya memberi kesan rearset ini terintegrasi dengan rangka utama dan sensasi mulusnya memberikan performa yang bisa dinikmati di lintasan dan jalanan.
As roda KOOD disematkan di depan dan belakang demi kenyamanan berkendara. Dengan meningkatkan kekuatan as itu sendiri, pergerakan shock depan dan swingarm akan lebih terasa secara langsung. Cover mur roda belakang merupakan buatan AELLA. Spons yang digunakan di bagian dalam mencegah kelonggaran. Selain itu, tabung reservoir master rem belakang dan master kopling bawaan telah dihiasi tutup tabung Agras.
Spesifikasi
Tim EWC Yoshimura SERT Motul Rilis Video Behind the Scene Terbaru
Momen Berkesan EWC 2023: National Motos Honda Berjaya di Spa