Aksesoris Best-Seller Original Honda untuk Motor Anda
- 19/05/2023
1,494 views
Profil Honda
Siapa yang tidak kenal Honda? Perusahaan raksasa ini begitu mendominasi pasar otomotif baik roda dua maupun roda empat.
Honda Motor Co., Ltd. pertama kali didirikan tahun 1948 dengan 34 karyawan dan modal 1 juta Yen. Honda memulai sebagai produsen mesin sepeda di pabrik kecil di Hamamatsu. Selanjutnya, tahun 1958 skuter Super Cub dirilis untuk pertama kalinya. Skuter ini langsung melejit karena mudah dan praktis dikendarai. Lalu, tahun 1959 Honda mulai melebarkan sayap mereka ke kancah internasional dengan cabang internasional pertama dibangun di Los Angeles, Amerika Serikat. Kini, Honda sudah memiliki kantor cabang, pabrik dan jaringan sales yang tersebar di seluruh benua.
Berdasarkan filosofinya, Honda mengembangkan produk mereka dengan kekuatan “The Power of Dreams”. Didorong oleh mimpi dan nilai mereka, Honda akan terus menghadapi tantangan untuk berbagi kebahagiaan dan keceriaan dengan para customer dan komunitas mereka di seluruh dunia untuk menjadi perusahaan yang disegani masyarakat.
Honda tetap berkomitmen untuk memenuhi harapan pelanggan di seluruh dunia dan membuka batas-batas baru untuk pasar motor, sehingga menjadi kekuatan pendorong dalam industri motor global. Honda terus mengembangkan teknologi kelas dunia demi menyediakan pengalaman-pengalaman baru bagi para rider mereka. Teknologi tersebut mendorong para customer mereka untuk menikmati produk-produk Honda yang menyenangkan, aman dan ramah lingkungan.
Motor Honda merepresentasikan prinsip “mono-zukuri” atau bisa disebut sebagai seni produksi dan bisnis. Di bawah filosofi “membangun produk dekat dengan hati customer”, Honda telah mempraktikkan mono-zukuri yang berakar di setiap negara dan wilayah dan telah menyediakan total kumulatif lebih dari 400 juta motor kepada customer.
Model motor Honda yang paling laris secara global di antaranya ialah Gold Wing, CBR1000RR-R Fireblade, CRF1100L Africa Twin, Rebel, CB1000R, CRF450R, X-ADV, Super Cub C125 dan masih banyak lagi.
Aksesoris Original Honda
Dengan kualitas motornya yang sudah tidak perlu diragukan lagi, tentunya Honda membekali motor dengan sparepart dan aksesoris original untuk menunjang performa dan penampilan. Sparepart dan aksesoris tersebut meliputi bagian body, tangki dan keperluan touring seperti box motor dan bracketnya.
Webike menyediakan semua yang Anda butuhkan untuk melengkapi motor Honda Anda, mulai dari motor cc kecil hingga cc besar. Sebut saja sparepart dan aksesoris Rebel, Super Cub C125, Monkey 125, ADV 150, CBR1000RR-R dan lainnya.
Webike telah merangkum produk-produk Honda yang menjadi best-seller dan favorit para customer kami. Yuk, kita cek!
Rekomendasi Aksesoris Best-Seller Honda
Cowl Lampu Depan Rebel 500
Pertama, ada cowl lampu depan Rebel 500 dengan kode part 08R70-K87-A30. Bagian cowlnya terbuat dari bahan plastik ABS dengan windshield polikarbonat. Cowl ini berdesain ekslusif yang membuat Rebel 500 Anda makin keren. Selain itu, terpaan angin di area dada dapat lebih terhalau dengan windshieldnya yang berwarna smoke. Cowlnya berwarna matte black yang cocok dengan body motor.
Cek Cowl Lampu Depan Rebel 500 di sini
Karet Shock Depan Rebel 500
Selanjutnya, ada karet shock depan Rebel 500 dengan kode part 08F70-K87-A31. Karet ini berbahan ekstra tebal dengan diameter maksimal 72mm demi tampilan Rebel yang lebih tangguh. Mencegah kerusakan pada as shock depan karena terpaan bebatuan kecil dan seal shock karena debu. Jika dipasang bersamaan dengan cover shock depan, gaya all black Rebel yang keren dapat makin sempurna.
Cek Karet Shock Depan Rebel 500 di sini
Cover Shock Depan Rebel 500
Ini dia cover shock depan Rebel 500 pasangan sempurna si karet shock depan. Cover shock depan ini memiliki kode part 08F71-K87-A31 dan terbuat dari pipa stainless steel berdiameter 45 mm. Finishing matte blacknya akan membuat tampilan Rebel makin stylish.
Cek Cover Shock Depan Rebel 500 di sini
Bracket Saddlebag Rebel 500
Bracket saddlebag Rebel 500 ini dijual terpisah kanan dan kirinya. Untuk sisi kanan, kode partnya ialah 08L73-K87-A31 sedangkan sisi kirinya 08L74-K87-A31. Bracket ini merupakan komponen penting untuk Anda yang ingin memasang saddlebag. Untuk pilihan saddlebagnya, yuk cek produk berikutnya!
Cek Bracket Saddlebag Rebel 500 di sini
Saddlebag Rebel 500
Ini adalah saddlebag yang dapat dipasang dengan bracket di atas. Produk dijual terpisah dengan sisi kiri memiliki kode part 08L05-K87-A31 dan sisi kanan 08L04-K87-A31. Berbahan ballistic nylon, saddlebag hitam ini juga dilengkapi dengan tali bahu dan inner waterproof. Cocok untuk touring!
Cek Saddlebag Rebel 500 di sini
Keranjang Depan Super Cub
Keranjang depan ini berbahan baja dengan kapasitas maksimal 3 kg. Kode partnya ialah 08L70K88J00ZH untuk warna hitam dan 08L70K88J00ZJ untuk warna putih. Pemasangan keranjang ini memerlukan bracket yang dijual terpisah. Silakan cek detail pada deskripsi produknya untuk informasi lebih lanjut.
Cek Keranjang Depan Super Cub di sini
Box Super Cub CT125
Berikutnya, ada box Super Cub yang juga menjadi salah satu produk best seller Honda. Box dengan kode part 08L71K88J10ZA ini memiliki kapasitas besar 39L, puas untuk muatan banyak. Berbahan baja, box ini juga bisa dipasang mendatar atau menurun. Perlu bracket (dijual terpisah) untuk pemasangannya.
Cek Box Super Cub CT125 di sini
Bracket Box Monkey 125
Bracket box ini merupakan andalan para owner Monkey 125 yang ingin membawa barang muatan lebih. Bracket box 08L70-K0F-J01 ini berukuran panjang 113 mm dan lebar 160 mm. Terbuat dari baja dengan finishing chrome, bracket ini pastinya awet dan tahan lama.
Cek Bracket Box Monkey 125 di sini
Jok Belakang Super Cub C125
Jok belakang ini memiliki varian merah dan abu-abu. Cocok untuk Anda yang ingin melengkapi Super Cub C125 Anda dengan jok belakang agar bisa dibawa berboncengan. Pemasangan jok ini dapat dilakukan di bracket box Super Cub C125.
Cek Jok Belakang Super Cub C125 di sini
Jok Anniversary ke-50 Monkey
Jok berdesain khusus anniversary ke-50 ini memiliki corak yang sangat khas. Cocok untuk Anda yang ingin memodif Monkey dengan tema anniversary nan unik. Jok anniversary ini memiliki kode part 77100-GFL-YD1ZA.
Cek Jok Anniversary ke-50 Monkey di sini
Single Seat Cowl CBR1000RR-R
Single seat cowl CBR1000RR-R ini memiliki dua varian warna berikut: 08F75-MKR-D10ZA (Grand Prix Red) dan 08F75-MKR-D10ZB (Matte Pearl Morion Black). Dengan memasang seat cowl ini, bobot motor bisa dipangkas 120 gram dan tampilan pun lebih kental kesan racingnya.
Cek Single Seat Cowl CBR1000RR-R di sini
Tank Pad CB650R
Tank pad 08P71-MKN-D50 ini cocok untuk CB650R 2019 ke atas. Berbahan PVC, pemasangan tank pad ini dengan cara ditempel. Ukurannya ialah panjang 151 mm x 87 mm x tebal 1 mm
Cek Tank Pad CB650R di sini
Emblem Kumamon
Emblem Honda Kumamon ini bisa jadi tambahan aksen yang menarik di tangki motor Anda. Dijual satuan, emblem dengan kode part 86201-GFL-Y80 ini dapat dipasang di sisi kanan atau kiri. Disarankan untuk pemasangan kanan dan kiri (2 pcs) agar tampilan motor semakin serasi.
Cek Emblem Kumamon di sini
Countdown Spa: 30 Hari Jelang Balapan EWC Belgia
Style Amerika Jadi Inspirasi Café Racer SR400 Japan Custom Culture