Bincang Singkat EWC dengan Cocoro Atsumi

  • 01/07/2024
  •  319 views

Bincang Singkat EWC dengan Cocoro Atsumi

Cocoro Atsumi bersiap tampil di FIM Endurance World Championship edisi balapan kandang dengan harapan kuat tim Yoshimura SERT Motul yang dibelanya bisa bersaing untuk meraih kemenangan Coca-Cola Suzuka 8 Hours Endurance Race ke-45. Berikut adalah bincang singkat kami dengan rider asal Osaka berusia 28 tahun ini.

Cocoro Atsumi 1

Seberapa baik kesempatan untuk membalap dengan Yoshimura SERT Motul, juara dunia EWC, di ronde kandang ini?
“Membalap dengan Yoshimura di Suzuka rasanya seperti mimpi karena Suzuka 8 Hours adalah balapan yang spesial buat saya. Ketika saya masih kecil, saya pergi nonton balapan di sana bersama kedua orang tua saya dan menyaksikan Yoshimura di urutan depan. Bisa membela mereka untuk mengejar kemenangan di sini rasanya sangat menyenangkan.”

Cocoro Atsumi 2

Kamu sebelumnya pernah membalap di Suzuka, apakah kamu makin percaya diri?
“Ini akan jadi Suzuka 8 Hours ke-6 buat saya. Saya tahu treknya dengan baik karena saya sudah balapan di Suzuka sejak masih kecil. Dulu saya murid Suzuka Racing School, jadi saya tahu persis sirkuitnya dan saya ingin juara di sana. Sekarang saya memiliki kesempatan itu karena tim ini sangat bagus.”

Cocoro Atsumi 3

Seberapa besar tekanan untuk dapat hasil bagus di sini?
“Tentu saja dapat tekanan, tapi hal itu bagus buat saya. Tapi, saya juga mau menikmati balapan. Saya berada di tim yang bagus dan rekan setim saya sudah seperti kakak saya sendiri. Mereka mengajari saya beberapa hal seperti bagaimana gaya riding yang sesuai dan cara beraktivitas di paddock saat balapan. Hal-hal tersebut membuat saya jadi rider yang lebih baik.”

Cocoro Atsumi 4

Panas dan kelembapan tinggi adalah dua faktor penting di Suzuka 8 Hours. Bagaimana cara kamu mengatasinya?
“Saya coba fokus hanya pada motornya saja dan harus tahu kapan harus beradaptasi. Saya tunggu dulu rider-rider yang lain tampil seperti apa. Karena saya tinggal di Jepang, saya mencoba beradaptasi lewat latihan dan bersepeda atau berlari di atas trek untuk mengetahui tinggi suhunya.”

Cocoro Atsumi 5

Kehadiran penonton juga membuat Suzuka 8 Hours terasa spesial. Seperti apa rasanya membalap di hadapan mereka?
“Kalau malam hari atmosfernya begitu luar biasa dengan pancaran cahaya warna warni dari berbagai arah. Saat masuk di lintasan lurus utama, pemandangannya begitu menakjubkan.”

Coca-Cola Suzuka 8 Hours Endurance Race ke-45 akan diselenggarakan pada 19-21 Juli. Klik DI SINI untuk informasi lebih lanjut seputar balapan atau pembelian tiket.

Sumber [ FIM EWC ]

Related post

Hot news

  1. Juara Bertahan Yoshimura SERT Motul Tercepat di Latihan Tertutup EWC
  2. Loris Cresson
  3. Simak Jadwal Latihan Privat EWC Le Mans Secara Langsung
  4. 16 Tim Siap Memperebutkan Gelar Juara Formula EWC

New Products

Return Top