Countdown Suzuka 8 Hours EWC: Kawasaki Turunkan Dua Tim Sekaligus
- 04/08/2022
624 views
Harapan Kawasaki untuk meraih dua kemenangan sekaligus di Suzuka 8 Hours tidak hanya bertumpu pada satu, tetapi dua tim jagoan mereka.
Selain tim Webike SRC Kawasaki France yang terdiri dari rider Randy de Puniet, Florian Marino, dan Etienne Masson, pabrikan Jepang ini juga mengandalkan tim pabrikan resmi yang bertabur bintang yang terdiri dari rider FIM Superbike World Championship, Jonathan Rea dan Alex Lowes, serta Leon Haslam yang berkompetisi di ajang serupa di Inggris.
Ketiganya akan berkompetisi di bawah bendera Kawasaki Racing Team Suzuka 8H dan mereka memiliki catatan yang baik di laga Suzuka 8 Hours FIM Endurance World Championship yang kembali hadir di kalender EWC untuk pertama kalinya sejak 2019 karena pembatasan COVID-19.
Rea, 35, dan Haslam, 39, adalah bagian dari lini rider yang memenangkan Suzuka 8 Hours pada tahun 2019, sementara Lowes, 31, berada di urutan kedua tiga tahun lalu setelah juara di tiga edisi sebelumnya. Haslam juga merupakan pemenang Suzuka 8 Hours tiga kali, sementara Rea telah mengklaim dua kemenangan Suzuka.
“Saya sangat bersemangat untuk kembali ke Jepang,” kata Rea. “Target berlaga di Suzuka adalah menang. Kami pernah menang di sana sebelumnya dan musim ini saya merasa, dengan Alex dan Leon di dalam tim, kami memiliki banyak pengalaman dengan Ninja ZX-10RR. Kami akan berusaha mati-matian, melakukan serangkaian tes dan serius menghadapi ajang ini dengan jajaran rider yang kuat dan tim dengan pengalaman yang lebih banyak. Saya merasa setidaknya kami mampu bersaing untuk meraih podium, tapi tentu saja dalam balapan ketahanan, bisa saja semua berjalan lancar atau sebaliknya. Kami harus menjalaninya dengan tenang dan tidak gegabah.”
Lowes mengatakan: “Suzuka adalah event spesial dan tahun ini adalah balapan pertama saya di Jepang bersama Kawasaki, si tim hijau. Saya bangga memakai warna ini dan menjadi rekan satu tim dengan Jonathan dan Leon. Kami memiliki tim yang kuat [dan] sangat menyenangkan bisa membalap di depan para fans Kawasaki di Jepang.”
Haslam menambahkan: “Terakhir kali saya berada di sini, Jonathan dan saya keluar sebagai juara, jadi saya memiliki kenangan yang sangat, sangat bagus. Banyak hal yang sudah saya lakukan di Jepang bersama dengan staf KRT yang profesional. Catatan waktu kami lumayan kompetitif dan itu bagus untuk saya. Tahun ini merupakan tahun yang sulit di kejuaraan lain karena ada beberapa masalah, jadi dengan datang ke sini dan membuktikan saya masih bisa bersaing dengan rider lain, itu adalah bonus besar bagi saya.”
Sumber [ FIM EWC ]