Modifikasi CRF1000L Africa Twin Japan Custom Culture
- 16/11/2022
1,226 views
Japan Custom Culture
Modifikasi Honda CRF1100L Africa Twin
Inilah Honda CRF1000L Africa Twin hasil modifikasi dari user komunitas Webike bernama Africa Twin. CRF1000L Africa Twin banyak digemari rider sebagai motor adventure yang bisa dibawa ke beragam kondisi jalan, mulai dari jalanan umum hingga off-road.
Africa Twin modifikasi ini memakai knalpot tipe single dari R’s gear yang menyuguhkan akselerasi mantap dan bahan full titaniumnya ringan sehingga mampu meningkatkan handling. Shock belakang tipe rendah Nitron menciptakan keseimbangan antara performa dan pijakan untuk sang owner yang sebelumnya mempunyai kesulitan dengan tinggi motor.
Selain itu, engine guard Givi dipasang untuk meminimalisir kerusakan pada mesin ketika si motor kesayangan ini terjatuh. Pelindung dari brand asal Italia Pyramid Plastics juga melindungi semua bagian dari shock belakang hingga rantai. Tidak hanya berfungsi melindungi motor, namun pelindung-pelindung ini juga menciptakan tampilan stylish pada motor. CRF1000L Africa Twin custom ini memiliki performa yang apik sebagai motor adventure serta warna yang menawan.
Galeri
Spesifikasi
Part | Detail |
---|---|
Knalpot | Knalpot Full System Tipe Single Wyvern R’s gear |
Rem |
Kampas Rem Street Excel Sinter 940HS SBS Pelindung Tabung Rem Belakang TOURATECH |
Rearset |
Pedal Rem Trigger ZETA Pedal Operan Gigi Revolver ZETA |
Suspensi |
Shock Belakang Lowering Adventure R3 Series NITRON Lowering Link ZETA |
Bodywork/Fairing |
Pelindung Mesin Bawah [TN1144] GIVI Pelindung Mesin Atas [TNH1144] GIVI Hugger PYRAMID PLASTICS Jok Super Rendah K&H Windshield Smoke Africa Twin CRF1000L GIVI Stiker Pelindung Lampu Depan 3D |
Karburator/Intake | Filter Udara Power Filter TWIN AIR |
Aksesoris |
Bracket Box Pannier Tubular [PL1144CAM] Gembok Helm KIJIMA |