Berita Seputar Motor | Webike Indonesia

Modifikasi Honda Grom MSX125 Adventure, Siap Libas Jalanan!

Grom MSX125 Custom by Cycle Box Komatsu

Grom (MSX 125) ini telah dimodif oleh Cycle Box Komatsu, bengkel custom asal Jepang yang juga pernah ikut kontes modifikasi Monkey 125.

Kapasitas mesinnya telah ditingkatkan ke 145 cc dengan big bore terbesar buatan SP Takegawa dan throttle body berdiameter 27 serta power filter yang telah dimodif oleh Hiroan.

Bodywork

Menggunakan lampu depan bawaan Grom 5, cowlnya nampak seperti motor off-road bongsor. Decalnya dirancang sedikit berbeda dari Grom pada umumnya.

Mesin

Kamu bisa lihat langsung pergerakan cam sprocketnya. Ini yang bikin seru saat merombak bagian mesin. Selain itu, dipasangkan pula engine guard dan dudukan oil cooler yang memungkinkan oil cooler untuk ditempatkan di bawah mesin!

Galeri

Modifikasi Grom Adventure
Part Detail
Mesin S-Stage Big Bore Kit 145cc (tanpa Cam) SP Takegawa
Cover Mesin Model Dry Aluminium Kitaco
aRacer Complete ECU MiniX
Karburator/Intake Throttle Body HIROAN φ27
Filter Udara SP Takegawa
Knalpot Knalpot Low Mount YOSHIMURA
Velg Velg Jari-jari GANESHA
Footstep Rearset 4 Posisi OVER RACING
Stang Stang GANESHA
Oil Cooler Oil Cooler Compact Cool Kit SP Takegawa
Bodywork Set Body Komplit GANESHA
Cover Samping Opsional GANESHA
Exit mobile version