Modifikasi Suzuki GSX-R1000R Handling Sempurna Japan Custom Culture
- 18/07/2023
1,144 views

Suzuki GSX-R1000R Custom
Inilah Suzuki GSX-R1000R modifikasi user komunitas Webike bernama Bike-ou. Sang owner menyukai motor ini karena ringan, cepat dan keren. Fiturnya yang ringan membuatnya mudah bermanuver, namun juga tidak mudah goyah saat diterpa angin. Selain itu, quick shifternya membuat pergantian gigi lebih praktis. Secara keseluruhan, GSX-R1000R yang ringan, bertenaga dan mudah dihandle menjadikan motor ini idaman dibawa berkendara.
Motor ini utamanya dipakai untuk riding dan touring, namun knalpot slip-on K-Factory menjadikannya cocok untuk dikendarai di situasi apa saja. Knalpotnya terbuat dari full titanium dengan warna yang cantik dan unik serta ringan walau ukurannya terlihat besar. Walau volume suara saat idle sama seperti knalpot bawaan, kualitas suaranya tetap konsisten dan stabil. Sang owner terutama menyukai suara bassnya ketika motor dipacu pada gigi ketiga atau lebih dengan akselerasi konstan.
Cover oil cooler & radiator Yoshimura dipasang untuk mencegah rusaknya radiator. Walau oil cooler bawaan sudah memiliki pelindung, radiatornya masih terlihat yang berpotensi menimbulkan masalah karena benda karet cenderung menempel. Setelah sang owner mengalami sendiri radiatornya terkena benda asing, ia merasa harus memasang cover ini untuk meminimalisir resiko terjadinya kecelakaan.
Rantainya diubah ke rantai DID seri ZVM-X 525ZVM-X Gold yang lebih kalem dibanding rantai bawaan. Ketika gas digeber, motornya terasa lebih responsif seolah-olah mengikuti komando sang rider. Dengan demikian, motor dapat dimanuver secara lebih mudah.
Gir belakang duralumin Sunstar jauh lebih ringan dibanding bawaan sehingga handling meningkat saat motor berbelok kanan-kiri.
Selain itu, girnya memakai gir berwarna champagne gold dengan tambahan rantai emas yang serasi. Tiap jengkal partnya dipilih secara hati-hati oleh sang owner untuk meningkatkan gaya, performa dan penampilan motornya. Mulai dari pemilihan knalpot bertenaga, ringan dan responsif, rantai yang sudah diupgrade dan aksesoris pelindung, tiap bagian yang dimodif di GSX-R1000R ini telah dipikirkan matang-matang.