Modifikasi Z900RS White Gold Mewah by 0024 Works
- 03/07/2024
411 views
Z900RS Custom by 0024 Works
Kawasaki Z900RS custom ini merupakan hasil karya 0024 Works, bengkel custom ternama di Jepang. Pemilihan warnanya tidak biasa, yakni memainkan dan memadukan warna-warna monotone dengan warna mencolok. Hasilnya, sangatlah impresif dan berhasil tampil beda.
Untuk segi partnya, ada ubahan seperti bagian shock depannya telah diganti ke shock depan upside down Ohlins dengan tabung luar berwarna gold yang khas, swingarm Over Racing dengan finishing warna gold yang dicustom, lalu ada cover gir dan engine mount Archi yang keduanya dalam balutan warna marigold. Cakram dalam remnya sudah berwarna gold yang serasi dengan kaliper hitamnya yang baru.
Pemakaian part-part baru ini menyuguhkan dominasi warna gold di bagian shock depan dan belakang. Onishi dari 0024 Works memberi komentar, “Perubahan atau evolusi ini dilakukan atas permintaan sang owner, namun kami juga harus paham ini tidaklah sekedar memilih part-part berwarna gold saja. Jika sembarangan, nuansanya bisa berbeda. Jadi, pertama-tama penting untuk memadukan warna sebanyak mungkin. Untuk custom modern, perlu juga mengganti part lama dengan part yang meningkatkan sisi fungsionalitas motor.” Onishi menambahkan, “Semua ini ialah tentang keseimbangan,” dan ia terus-menerus mengetes dan mencoba keseimbangan ini pada Z900RS miliknya sendiri yang menjadi inspirasi para customernya.
Di Z900RS custom ini, part-part yang berbahan keras dibalut dengan warna gold dengan penambahan logo Kawasaki di tangki dan emblem Z948RS (buatan ARCHI) di cover samping. Bisa dibilang semua part yang dipasang di motor ini kualitasnya tidak main-main.
Stang
Ciri khas 0024 Works memasangkan ialah Café Racer Cowl Kit American Dream di posisi rendah. Stangnya tidak pakai stang yang sudah satu set dengan cowl kit tersebut, melainkan pakai stang jepit HURRICANE. Master rem depannya ialah RCS Brembo dengan handle kopling RIDEA.
Speedometernya telah diganti ke speedometer EL dengan panel putih yang meningkatkan keseluruhan koordinasi warna dan segitiganya kini memakai segitiga Sculpture berwarna black.
Bodywork
Joknya kini bertipe tuck & roll dan bentuknya pun berbeda dari bawaan. Logo Kawasaki di tangki dan emblem tambahan dari Archi di cover samping serta pola macan di bagian atas dan bawah diperindah dengan finishing emas nan mewah.
Mesin
Mesin dan rangkanya masih pakai bawaan dengan tambahan cover radiator Titanium Power dengan aksen warna gold-purple. Selain itu, terdapat pula sub frame black Over Racing, motor armor Trick Star (cover mesin warna putih). Engine mount kit depan belakang dan cover girnya juga telah diganti ke billet honeycomb Archi (warna marigold).
Sasis
Rearset terbaru Beet (termasuk footstep belakang) sangatlah cocok warnanya dengan link plate asli 0024 Works dan tutup logo Archi (marigold) di pivot swingarm. Perpaduan emasnya bisa terlihat jelas di foto ini.
Shock belakangnya tipe offset ke sisi kanan dan ini juga buatan 0024 Works. Warna pernya bisa dipesan secara khusus dan pastinya kali ini dipilihlah warna gold.
Shock depannya telah diganti ke FGRT207 Ohlins dengan paket with Noblest’s ExM. Rem depannya berganti dari kaliper GP4-RS Brembo ke kaliper 484 Café Racer black dan cakram Super Sport Brembo.
Kaliper GP2 Brembo untuk rem belakang juga berwarna hitam dan dikombinasikan dengan cakram Sunstar. Cakram dalamnya juga warna gold. Knalpotnya ialah knalpot Neo Short High Mount American Dream. Headernya terbuat dari stainless steel dan sisanya ialah titanium.
Swingarmnya memakai swingarm tipe 9 Over Racing dengan finishing gold. Velg depan belakangnya ialah Marchesini M7RS dalam ukuran 3.50-17/6.00-17 dan tentu saja warnanya gold. Bagian tengah samping tiap jari-jari juga dilapis warna hitam yang elegan.